Kata
tak bermakna keluar dari gua tak bersua
Kegilaan
menjadi nyata
Hidup
penuh erangan kesakitan
Mencoba
berontak dalam kesunyian
Tak berujung
dan tak terhenti
Derita
seorang peri kecil
Polos
tak rupawan
Suci
dalam jiwa
Terkontaminasi
dengan rawa-rawa tak berakal
Ilmu
tak berarti
Hidup
tak ada guna
Malaikat
kecil menahan sengsara
Tidur
tak beralas
Malam
pun tak beratap
Derita
seorang peri kecil kian menggunung
Ketidak-mampuan
tanpa perlawanan
Hanya
bisa tunduk dalam kegelapan
Tak ada
senoktah cahaya
Hanya
seonggok jeritan yang berdecit
Bagaikan
kayu yang mengering
Kering
kerontang tak bernyawa
Label:
puisi
0 komentar: