Catering, Kantong Mahasiswa Kualitas Bintang Lima
Surabaya, 9 Mei 2014
Dua orang mahasiswa UNESA dan UIN Sunan Ampel Surabaya yaitu Binti Saizatul Sholikhah dan Badik Rahmawati membuka usaha catering yang diberi nama “Lativa Catering.” Melihat kondisi mahasiswa dan pekerja kantoran yang aktif dalam kegiatan sehari-harinya, maka lativa chatering menyediakan beberapa fasilitas yang memudahkan berupa penyajian makanan yang hemat dan sehat baik dari segi kualitas maupun kuantitas.
Usaha makanan tersebut ditujukan untuk kalangan mahasiswa dan pegawai kantoran khususnya yang tidak ada waktu memasak. Jadi, lativa catering ingin melayani dan memberi kepuasan terhadap makanan yang dikonsumsi. Seperti motto yang dipakainya yaitu “anda puas kami senang”, maka lativa catering menyajikan pesanan dengan ramah, sopan , free delivery serta makanan yang higienis merupakan tujuan pokok dari lativa catering.
Outlet lativa catering berada di ketintang gang XI nomer 19 Surabaya. Harga dari makanan pun terjangkau menyesuaikan kantong mahasiswa khususnya yaitu kisaran harga Rp 8.000,- sampai Rp 10.000,-. Sedangkan untuk warga kantoran juga sama. Menu yang ditawarkan ada ayam, sayur, lauk pauk berupa tahu naget ataupun jenis lainnya. Menu juga sesuai selera konsumen. Bisa dipesan satu hari sebelumnya apabila menu ditentukan oleh konsumen. Lativa catering juga menyediakan paket makanan mulai harian, mingguan dan bulanan.
Lativa catering buka mulai hari senin-jumat, jam 05.00 s.d. 17.00, namun juga melayani via online di Facebook “Lativa Catering”, twitter @lativacatering serta di group BBM lativa catering (328C7B31).
Alamat Lativa Catering: Ketintang gang XI nomer 19 Surabaya, Indonesia.
Contact person:
Badik (085746503235)
Binti (085755279355)
Label:
Ilmu Komunikasi
0 komentar: